IC GERBANG LOGIKA AND (74LS08)

IC GERBANG LOGIKA AND
(74LS08)
Disusun Oleh :
Dana Krisdiana
Dini Agustiani Putri

Galang Suseno Adji
Ina Shafa Marwah
Karunia Suci Lestari
Nanda Lestari
Shella Nurkholisah
Via Mariska
Yuly Silvia Agustina

[pe2-image src=”https://lh3.googleusercontent.com/-2XfN–XLg8o/WDJrgQYakQI/AAAAAAAAC2A/6ouZhlbhSN87zP3uDpxCumj3j0CQ9ZyjgCCo/s144-c-o/image.jpeg” href=”https://picasaweb.google.com/114234778782678209745/6355260228803241457#6355260226070548738″ caption=”” type=”image” alt=”image.jpeg” ]

Gambar 1. IC ( Integrated Circuit )

Gerbang (gate) dalam rangkaian logika merupakan fungsi yang menggambarkan hubungan antara masukan dan keluaran. Untuk menyatakan gerbang-gerbang tersebut biasanya digunakan simbol-simbol tertentu. Ada beberapa standar penggambaran simbol. Salah satu standar simbol yang populer adalah MIL-STD-806B yang dikeluarkan oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat untuk keperluan umum pada bulan Februari 1962.Untuk menunjukkan prinsip kerja tiap gerbang (atau rangkaian logika yang lebih kompleks) dapat digunakan beberapa cara. Cara yang umum dipakai antara lain adalah tabel kebenaran (truth table) dan diagram waktu (timing diagram). Karena merupakan rangkaian digital, tentu saja level kondisi yang ada dalam tabel atau diagram waktu hanya dua macam, yaitu logika 0 (low, atau false) dan logika 1 (atau high, atau true).
IC (Integrated Circuit) merupakan suatu komponen semikonduktor yang di dalamnya terdapat puluhan, ratusan atau ribuan, bahkan lebih komponen dasar elektronik yang terdiri dari sejumlah komponen resistor, transistor, diode, dan komponen semikonduktor lainnya. Komponen dalam IC tersebut membentuk suatu rangkaian yang terintegrasi menjadi sebuah rangkaian berbentuk chip kecil.

1. IC ( Integrated Circuit )
IC digunakan untuk beberapa keperluan pembuatan peralatan elektronik agar mudah dirangkai menjadi peralatan yang berukuran relatif kecil. Sebelum adanya IC, hampir seluruh peralatan elektronik dibuat dari satuan-satuan komponen (individual) yang dihubungkan satu sama lainnya menggunakan kawat atau kabel, sehingga tampak mempunyai ukuran besar serta tidak praktis. Ditinjau dari segi bahan baku, IC dibalut dalam kemasan (packages) tertentu agar dapat terlindungi dari gangguan luar seperti terhadap kelembaban debu dan kontaminasi zat lainnya. Kemasan IC dibuat dari bahan ceramic dan plastic, serta didesain untuk mudah dalam pemasangan dan penyambungannya. IC dapat bekerja dengan diberikan catuan tegangan 5 – 12 volt sesuai dengan tipe IC nya. Jika diberikan masukan tegangan lebih dari batas yang telah ditentukan maka IC tersebut dapat dikatakan rusak, untuk lebih jelasnya akan dijelaskan pada kelebihan dan kelemahan dari IC sendiri.

Adapun kita sebagai pengguna IC harus dapat mempelajari beberapa hal berikut ini, yaitu :
1. Keunggulan IC (Integrated Circuit)
IC telah digunakan secara luas diberbagai bidang, salah satunya dibidang industri Dirgantara, dimana rangkaian kontrol elektroniknya akan semakin ringkas dan kecil sehingga dapat mengurangi berat Satelit, Misil dan jenis-jenis pesawat ruang angkasa lainnya. Desain komputer yang sangat kompleks dapat dipermudah, sehingga banyaknya komponen dapat dikurangi dan ukuran motherboardnya dapat diperkecil. Contoh lain misalnya IC digunakan di dalam mesin penghitung elektronik (kalkulator), juga telepon seluler (ponsel) yang bentuknya relative kecil. Di era teknologi canggih saat ini, peralatan elektronik dituntut agar mempunyai ukuran dan beratnya seringan dan sekecil mungkin dan hal itu dapat dimungkinkan dengan penggunaannya IC. Selain ukuran dan berat IC yang kecil dan ringan, IC juga memberikan keuntungan lain yaitu bila dibandingkan dengan sirkit – sirkit konvensional yang banyak menggunakan komponen IC dengan sirkit yang relatif kecil hanya mengkonsumsi sedikit sumber tenaga dan tidak menimbulkan panas berlebih sehingga tidak membutuhkan pendinginan (cooling system).
2. Kelemahan IC (Integrated Circuit)
Pada uraian sebelumnya nampak seolah-olah IC begitu sempurna dibanding komponen elektronik konvensional, padalah tidak ada sesuatu komponen yang memiliki kelemahan. Kelemahan IC atau kategori IC itu dapat dikatakan rusak antara lain adalah keterbatasannya di dalam menghadapi kelebihan arus listrik yang besar, dimana arus listrik berlebihan dapat menimbulkan panas di dalam komponen, sehingga komponen yang kecil seperti IC akan mudah rusak jika timbul panas yang berlebihan. Demikian pula keterbatasan IC dalam menghadapi tegangan yang besar, dimana tegangan yang besar dapat merusak lapisan isolator antar komponen di dalam IC. Contoh kerusakan misalnya, terjadi hubungan singkat antara komponen satu dengan lainnya di dalam IC, bila hal ini terjadi, maka IC dapat rusak dan menjadi tidak berguna.
TTL (Transistor – Transistor Logic)
IC yang paling banyak digunakan secara luas saat ini adalah IC digital yang dipergunakan untuk peralatan komputer, kalkulator dan systemkontrol elektronik. IC digital bekerja dengan dasar pengoperasian bilangan Biner Logic (bilangan dasar 2) yaitu hanya mengenal dua kondisi saja 1(on) dan 0 (off).
Jenis IC digital terdapat 2(dua) jenis yaitu TTL dan CMOS. Namun dalam laporan ini hanya akan membahas tentang IC jenis TTL. Jenis IC-TTL dibangun dengan menggunakan transistor sebagai komponen utamanya dan fungsinya dipergunakan untuk berbagai variasi Logic, sehingga dinamakan Transistor.
1. Transistor Logic
Dalam satu kemasan IC terdapat beberapa macam gate (gerbang) yang dapat melakukan berbagai macam fungsi logic seperti AND, NAND, OR, NOR, XOR serta beberapa fungsi logic lainnya seperti Decoder, Sevent Segment, Multiplexer dan Memory sehingga pin (kaki) IC jumlahnya banyak dan bervariasi ada yang 8,14,16,24 dan 40.
IC TTL dapat bekerja dengan diberi tegangan 5 Volt.

[pe2-image src=”https://lh3.googleusercontent.com/-cZ_Y6Gjrrr8/WDJrgcVuhtI/AAAAAAAAC2A/1DDiys-xOTgMzoPgWS4D8Wh8JuHTBDn-ACCo/s144-c-o/image.jpeg” href=”https://picasaweb.google.com/114234778782678209745/6355260228803241457#6355260229280499410″ caption=”” type=”image” alt=”image.jpeg” ]

Gambar 2. Transistor

Dengan tipe pengemasan seperti ini, IC memiliki dua set pin parallel pada sisi yang berlawanan. Pin-pin tersebut dinomori berlawanan arah jarum jam dengan satu pin berada pada pojok kiri bawah dan pin no.1 ditandai dengan adanya setengah lingkaran dan titik diatasnya. Normalnya pin 7 adalah ground, dan pin 14 adalah vcc. IC TTL memiliki beberapa bentuk dan dapat memiliki lebih dari 14 pin.
Gerbang Logika Dasar
IC 74LS08 (Digunakan untuk Gerbang AND)
Gerbang-gerbang dasar sudah terkemas dalam sebuah IC (Integrated Circuit), untuk gerbang AND digunakan IC tipe 7408. Karena dalam hal ini akan digunakan masukan / input sebanyak 3 buah maka dengan menggabungkan 2 gerbang dapat diperoleh 3 input yang dimaksud (dengan cara menghubungkan output kaki 3 ke input kaki 4 atau lima seperti terlihat pada gambar di bawah. Gerbang dasar hanya mempunyai 2 harga yaitu 0 dan 1. Berharga 0 jika tegangan bernilai 0 – 0,8 Volt dan berharga 1 jika tegangan bernilai 2 – 5 Volt. Operasi gerbang : Jika semua input terhubung dengan ground atau semuanya terlepas maka outputnya akan berharga 0, sehingga lampu indicator tidak menyala. Begitu pula jika hanya salah satu terlepas dan input lainnya diberi tegangan input sebesar Vcc, lampu tetap tidak akan menyala. Lampu akan menyala jika semua input diberi tegangan sebesar Vcc, sehingga berharga 1.Dengan melihat tabel pada data percobaan, akan didapat persamaan pada output, yaitu :Y = A • B • C
Y = (AB) C

[pe2-image src=”https://lh3.googleusercontent.com/-d-E0EH_KjOs/WDJrgWgH4tI/AAAAAAAAC2A/cigkSBShaPYmyGzvSYOd2BPJfzEUDblKQCCo/s144-c-o/image.jpeg” href=”https://picasaweb.google.com/114234778782678209745/6355260228803241457#6355260227713491666″ caption=”” type=”image” alt=”image.jpeg” ]

Gambar 3. Gambar Simbol Gerbang AND

Gerbang logika yang kerjanya seperti saklar seri. Gerbang AND mempunyai dua atau lebih input dan memiliki satu output. Output akan berlogika “1” jika semua input ( input A AND B ) berlogika “1”. Jika salah satu input berlogika “0” maka output akan berlogika “0”.Gerbang AND mempunyai dua atau lebih dari dua sinyal masukan tetapi hanya satu sinyal keluaran. Dalam gerbang AND, untuk menghasilkan sinyal keluaran tinggi maka semua sinyal masukan harus bernilai tinggi. Gerbang Logika AND pada Datasheet nama lainnya IC TTL 7408.

[pe2-image src=”https://lh3.googleusercontent.com/-wdHnvWYs8dA/WDJrgRD-b0I/AAAAAAAAC2A/Xd_4xCOmNQobTlYz7qtE6oKSZpODC3ZrACCo/s144-c-o/image.jpeg” href=”https://picasaweb.google.com/114234778782678209745/6355260228803241457#6355260226253254466″ caption=”” type=”image” alt=”image.jpeg” ]

Gambar 4. Tabel Kebenaran Gerbang AND
Untuk menguji gerbang AND, digunakan IC 7408. Dimana struktur dari IC ini adalah:

[pe2-image src=”https://lh3.googleusercontent.com/-0RtEOMDA_FY/WDJrgS7Y5dI/AAAAAAAAC2A/c7iKLidBhpc_jehZAu7Dth6e8EG1h1uZwCCo/s144-c-o/image.jpeg” href=”https://picasaweb.google.com/114234778782678209745/6355260228803241457#6355260226754110930″ caption=”” type=”image” alt=”image.jpeg” ]

Gambar 5. Struktur IC 7408

Gambar IC 74LS08

[pe2-image src=”https://lh3.googleusercontent.com/-gigslkJxcx4/WDJrgbS-YJI/AAAAAAAAC2A/YI0kXPfz6CMHTUaDjeX8ne9ob-BkDDQ5QCCo/s144-c-o/image.jpeg” href=”https://picasaweb.google.com/114234778782678209745/6355260228803241457#6355260229000519826″ caption=”” type=”image” alt=”image.jpeg” ]

by_Kelompok 3

18 Comments

Leave us a Comment

logged inYou must be to post a comment.